Sejarah sebutkan tank buatan uni Soviet pada perang dunia kedua? sebutkan semuanya terserah mau cari dimana.​

sebutkan tank buatan uni Soviet pada perang dunia kedua? sebutkan semuanya terserah mau cari dimana.​

Jawaban:

Soviet T-54/55 – 100.000 Unit

Penjelasan:

Seri tank T-54 diperkenalkan pada akhir 1940-an untuk menggantikan T-34 yang digunakan selama Perang Dunia II. Tank ini dibuat oleh Uni Soviet dan digunakan untuk pertempuran dari tahun 1948 – 1962. Soviet T-54/55 masih digunakan hingga saat ini terutama oleh negara mantan Uni Soviet, Afrika, Asia Tenggara, dan Timur Tengah

kalau salah maaf ya

Tiga Tank Terbaik Soviet pada Perang Dunia II:

1. T-34-76 (Т-34-85)

2.KV-1

3. IS-2

Penjelasan:

1. T-34-76 (Т-34-85)

“Kami mengagumi T-34 dengan lapis bajanya yang tebal, bentuknya yang ideal, dan meriam laras panjang 76,2 mm-nya yang luar biasa. Semua tank Jerman kelabakan (ketika berhadapan dengan T-34) sampai akhir perang. Apa yang bisa kita lakukan untuk melawan monster-monster itu?” tulis jagoan tank Jerman Otto Carius dalam memoarnya, Harimau dalam Kubangan.

Tank Soviet ini benar-benar menjadi mimpi buruk bagi Jerman pada periode awal peperangan. Baik tank maupun senjata antitank utama Jerman, Pak 36 37 mm, tak mampu melawan tank kelas menengah terbaik selama Perang Dunia II tersebut.

T-34 bisa dengan mudah menyasar tank musuh pada jarak 1,5 kilometer, sedangkan lawan-lawannya harus mencapai jarak bunuh diri hingga 450 meter supaya bisa menembus lapis baja setebal 45 mm T-34. Senjata paling efektif untuk melawan T-34 adalah senjata antipesawat 88 mm. Senjata ini sengaja disebarkan di antara unit-unit infanteri Jerman demi melaman monster Soviet tersebut.

2.KV-1

Jerman menyebut tank berat Soviet ini “monster Rusia” atau “Hantu”. Pada musim panas 1941, KV-1 juga menebarkan teror di antara Tentara Wehrmacht, seperti T-34 yang terkenal. Meski tak secepat T-34 (33 km/jam vs 53 km/jam), KV lebih terlindungi dengan ketebalan lapis baja mencapai 75 mm (lapis baja T-34 — 45 mm).

Sementara tank-tank Jerman dan artileri antitank sama sekali tak bisa melawan tank-tank berat Soviet ini, senjata-senjata antipesawat 88 mm ternyata mampu menangani “monster” mengerikan tersebut. Selain itu, pesawat-pesawat pengebom menukik Ju-87 juga tak kalah efektif untuk melawan KV-1.

Pada Juni 1941, di dekat Kota Raseiniai, Lituania, KV-1 membuktikan bahwa tank itu betul-betul sebuah “benteng yang tak bisa dihancurkan,” sebagaimana yang diakui beberapa Tentara Jerman. Saat itu, sebuah tank KV-1 menutup jalan di garis belakang musuh, menghalangi rute seluruh divisi Wehrmacht.

3. IS-2

Berbeda dengan T-34, tank berat IS-2 tak perlu menyerang berkawanan untuk melawan tank Tiger dan Panther Jerman. Dengan lapis baja setebal 100 mm dan senjata 122 mm, inilah tank yang sepadan untuk menghadapi “kucing-kucing liar” Jerman.

Meskipun senapan D25-T IS-2 lebih kuat dari pada KwK43 88 mm Tiger, senjata itu membutuhkan lebih dari 20 detik untuk memuat ulang. Pada saat yang sama, tank-tank berat Jerman hanya membutuhkan sepuluh detik saja. Dengan demikian, Jerman memiliki lebih banyak waktu untuk menembak dengan akurat. Di sisi lain, tank Soviet bisa menempuh jarak hingga 1,5 kilometer lebih jauh daripada tank Tiger.

[answer.2.content]